Anti Gagal, Resep Fudgy Brownies ini Wajib Dicoba!

Resep Brownies Anti Gagal

Siapa sih yang enggak suka sama brownies? Si coklat manis satu ini memang bikin nagih. Sekali nyobain pasti mau lagi dan lagi. Karena rasanya yang enak pakai banget, pasti banyak yang mengira cara bikin kue ini lumayan susah. Awalnya pun saya mengira begitu. Tapi ternyata setelah membaca, mengamati, dan berulang kali mencari tahu bagaimana cara membuatnya agar tidak gagal dan rasanya enak ketika dinikmati, akhirnya saya tahu bahwa membuat kue coklat satu ini tak sesusah yang dibayangkan. Bahkan menurut saya sangat mudah dan anti gagal. Sekali eksekusi langsung berhasil.

Perlu teman-teman ketahui ternyata brownies itu ada 2 jenis. Ada yang empuk, macam kue bolu. Ada juga yang fudgy, padat, dengan crust yang renyah diatasnya namun lembut di bagian dalam. Saya sendiri lebih menyukai fudgy brownies daripada yang super empuk. Dengan crust dibagian atas namun padat dibagian tengah, rasa kue satu ini akan semakin kaya dan bikin nagih. Tak cukup hanya dengan satu gigitan.

Nah, kali ini resep yang saya bagi adalah resep fudgy brownies yang dapat dipastikan anti gagal. Rasanya, dijamin super duper enaaaak! Kebetulan si Kakak dan Adiknya juga suka banget sama kue ini. Sebenarnya banyak resep brownies di luar sana dan bahannya sih itu-itu saja. Hanya saja cara memanggangnya yang sedikit berbeda.

Cara memanggang pada brownies yang saya buat kali ini saya dapatkan setelah menonton video youtube Devina Hermawan. Yup, Devina Hermawan master chef. Sedangkan untuk bahannya saya sesuaikan dengan keinginan saya saja, ada yang saya kurangi dan ada pula yang saya tambahkan. Hasilnya teksturnya beneran fudgy dengan atas yang kering. 100% enak! Untuk rasa, resep fudgy brownies ini terasa nyoklat namun dengan tambahan rasa manis susu. Jadi tidak terlalu pahit dan juga tidak terlalu manis. 

Yuk, langsung saja intip resepnya:

Bahan yang dibutuhkan: 
  • 3 butir telur 
  • 130 gr gula pasir
  • 1 sdt vanilla extract, bisa juga ganti dengan vanilli bubuk
  • 120 gr margarine
  • 20 gr butter
  • 110 gr compound chocolate (bisa menggunakan dark chocolate ataupun milk chocolate)
  • 45 gr cocoa powder/bubuk coklat
  • 65 gr tepung terigu
  • 1 sdt baking powder
  • Sejumput garam
  • 2 sdm susu kental manis 
  • Almond slice untuk topping

Langkah-langkah untuk membuatnya:
  1. Langkah pertama adalah lelehkan margarine dan butter sampai mendidih. Setelah itu matikan api.
  2. Selagi panas masukan compound chocolate (coklat batang), 1/4 cocoa powder, dan susu kental manis. Aduk hingga coklat meleleh dan semua bahan tercampur rata. Diamkan hingga dingin.
  3. Siapkan wadah kering, kocok telur dan gula pasir hingga menjadi adonan yang fluffy. Kamu bisa menggunakan mixer agar proses mengocok adonan menjadi lebih cepat.
  4. Setelah itu masukan lelehan margarine dan butter tadi kedalam adonan. Pastikan adonan pertama tadi dalam kondisi yang tidak panas, ya!
  5. Masukkan baking powder, tepung terigu, dan sisa cocoa powder serta garam. Sambil diayak, ya! Hal ini untuk menghindari gumpalan pada adonan kue. Lalu aduk hingga tercampur rata. 
  6. Masukan adonan ke dalam loyang yang telah dilapisi baking paper. Ratakan permukaannya kemudian taburi dengan almond slice. Kamu bisa banget mengganti topping sesuai dengan selera.
  7. Panggang di dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 20 menit. Jangan lupa untuk memanaskan ovennya terlebih dahulu sebelum digunakan. 
  8. Setelah 20 menit, keluarkan adonan dan diamkan selama 10 menit.
  9. Panggang kembali adonan dalam oven dengan suhu dan durasi seperti sebelumnya. Suhu 180 derajat celcius selama 20 menit. 
  10. Fudgy brownies siap disajikan.

Yap, kamu tidak salah baca ataupun salah langkah. Untuk mendapatkan crust pada bagian atas kue, diperlukan 2 tahap proses pengovenan. Selama proses pemanggangan saya menggunakan oven listrik dengan panas atas bawah. Hasilnya benar-benar sempurna dan sesuai dengan yang diinginkan. 

Jadi jangan ragu untuk mencoba resep ini, ya!





0 komentar